Kajian Kitab Siswa Putri MTs.N 7 Jember by Sujarwati
Kajian Kitab Kuning di bulan Ramadan oleh Ibu Izza Dinihari
Sebelum Kajian Kitab Kuning diawali dengan pembiasaan pagi sholat dhuha dilanjut dengan membaca asmaul husna kemudian dilanjut dengan Kajian Kitab Kuning kepada peserta Pondok Ramadan hari ketiga di MTs.N 7 Jember.
Kajian Kitab Kuning membahas tentang tata cara mencari ilmu dengan tujuan untuk mendapatkan pemahaman dan dimudahkan dalam penerapan dalam keseharian.
Ada 6 perkara dalam menuntut ilmu :
1. Cerdas
Kemampuan menangkap ilmu.
menjadi generasi berakal sehat.
akal laksana pedang. Semakin
diasah semakin tajam.Jika
dibiarkan akan tumpul.
2. Semangat
Dalam menuntut ilmu harus
sungguh-sungguh dibuktikan
dengan ketekunan .Tanpa
ketekunan tidak akan
mendapatkan apa yang kita
capai
3. Sabar
Dalam menuntut ilmu harus
sabar dalam menghadapi
cobaan. Cobaan itu adalah
ujian jangan patah semangat
atau putus asa
4. Ada biaya
Belajar ada biasa tanpa biaya
tidak dapat berjalan dengan
lancar dan tidak dapat
meningkatkan apa yang
diinginkan
5. Petunjuk dari guru
Orang menuntut ilmu harus ada
seorang guru agar terbebas
dari penafsiran.
6. Lama waktunya
Mencari ilmu tidak cukup
berhenti sampai di sini tetapi
sepanjang masa. Semakin
banyak ilmu yang kita pahami
semakin banyak masih yang
harus kita pahami.
Tuntutlah ilmu samai liang
lahat.
Demikianlah kajian hari ini mudah-mudahan bermanfaat bagi kita semuanya. Amiin
Komentar
Posting Komentar