BANGKITLAH INDONESIAKU

Yuni Herawati S.Pd.

     Sejenak kita kembali mengingat tentang sejarah perjuangan bangsa kita pada masa penjajahan dimana banga kita terutama para pahlawan berjuang demi kemerdekaan dan kebangkitan bangsa kita. Pada tahun ini peringatan hari kebangkitan Nasional kita peringati dan diharapkan menjadi inspirasi dan ajang refleksi bagi seluruh rakyat Indonesia agar terus bekerja keras,terus melakukan inovasi serta berkolaburasi berjuang bersama demi kemajuan bangsa dan negara. Marilah kita semua menjadikan momen untuk mendorong serta mengembangkan potensi diri kita serta memberikan kontribusi yang nyata dalam membangun Indonesia menjadi negara yang lebihbaik, maju dan berdaya saing

      Sejarah Kebangkitan Nasional diawali dengan brdirinya organisasi Budi Utomo pada tanggal 20 Mei 1908. Organisasi ini didirikan oleh Dr. Soetomo bersama sekelompok mahasiswa STOVIA di Batavia dengan tujuan untuk meningkatkan taraj pendidikan dan kesejahteraan masyarakat pribumi yang sebelumbya sangat menderita akibat penjajahan Organisasi ini merupakan tonggak atau pelopor gerakan nasionalis di Indonesia. Berdirinya Budi Utomo banyak menginspirasi kaum pemuda betapa pentingnya persatuan dalam perjuangan melawan kolonialisme. Setelah berdiribya Budi Utomo banyak bermunculan organisasi~organisasi lainnya seperti Sarekat Islam tahun 1911 dan Indische Partij tahun 1912. Organisasi-organisasi tersebuy memperjuangkan kemerdekaan Indonesia dengan lebih tegas dan terbuka. Cakupan perjuangan juga diperluas terutama sektor pendidikan dan budaya bidang politik dan ekonomi

      Puncak dari hasil perjuangan bangsa Indonesia Akhirnya membawa bangsa Indonesia pada peristiwa Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945. Kebangkitan Nasional ini menjafi era baru dalam sejarah perjuangan bangsa menuju kebebasan dan kemandirian. Tema Bangkitlah Indonesiaku dipilih dengan harapan bisa atau dapat memberikan inspirasi dan semangat serta kekuatan kepada seluruh masyarakat untuk berjuang menuju Indonesia maju.

     Bagi para guru hari kebangkitan Nasional mengandung makna yang sangat mendalam karens peristiwa itu sebagai momentum untuk untuk membwrikan inspirasi bagi generasi muda tentang semangat perjuangan dan pentingnya memahami perjalanan tentang sejarah bangsa. Seorang guru harus mengajarkan nilai-nilai patriotisme, nasionalisme dan kesadaran akan pentingnya menjaga kemerdekaan dan perjuangan kemajuan bangsa kita. Para guru juga dapat menggunakan momen hari Kebangkitan Nasional ini untuk merenungkan tugas dan peran mereka dalam membentuk sikap dan karakter siswa untuk untuk menjadikan mereka sebagai generasi yang mencintai dan berkontribusi untuk negara dan bangsa ini.Guru juga berkesempatan untuk lebih memperkuat pendidikan karakter dan meningkatkan kesadaran sejarah dan menumbuhkan rasa bangga akan negaranya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sarapan Bersama Siswa-siswi , Guru dan Karyawan MTsN 7 Jember:" Mencintai Masakan Ibu dan Mengurangi Penggunaan Plastik" / Ihsanuddin

Siswa MTsN 7 Jember, Zidan Adabi, Jalani Pelatihan Tenis Meja di Malaysia/Ihsanuddin

Sambil Menyelam Minum Air MTs.N 7 Jember/Sujarwati